Apel Pembukaan HUT SMA N 2 Kebumen Ke-34 dan Senam Lomba Olahraga Tradisional
Apel Pembukaan HUT SMA N 2 Kebumen Ke-34 dan Senam Lomba Olahraga Tradisional
KEBUMEN - Wakil Bupati Ristawati Purwaningsih menjadi pembina apel pembukaan HUT SMA N 2 Kebumen Ke-34 di Lapangan Utama SMA N 2 Kebumen, Senin (25/09/2023). Turut hadir dalam acara tersebut Kepala Disdikpora, Kepala Sekolah SMA Negeri 2 Kebumen, Ketua KONI Kebumen, dan pengurus KORMI Kebumen.
Wabup mewakili Bupati dalam sambutannya menyampaikan bahwa SMA Negeri 2 Kebumen yang secara usia sudah mencapai 34 tahun tentu dalam perjalanannya penuh dengan tantangan, inovasi, prestasi yang selama ini telah banyak diukir dari angkatan ke angkatan. Harapannya di usia yang ke-34 SMA
Negeri 2 Kebumen menjadi sebuah lembaga pendidikan yang membanggakan bagi murid-muridnya, alumninya, guru dan tenaga pendidik, orang tua/wali, masyarakat, serta instansi yang menaunginya.
Bupati mengajak kepada para peserta apel agar momentum ini jangan dijadikan seremonial semata, tetapi jadikan sebagai introspeksi diri untuk mewujudkan visi misi sekolah menjadi sekolah terbaik ke depannya. Selain itu, juga bisa menjadi momentum untuk evaluasi sejauh mana kontribusi SMA Negeri 2 Kebumen terhadap satuan pendidikan di Kabupaten Kebumen. Untuk itulah, atas nama Bupati dan Pemerintah Kabupaten Kebumen mengucapkan Selamat Hari Jadi yang ke-34 untuk SMA Negeri 2 Kebumen.
Usai apel pembukaan, Wabup mengikuti senam bersama KORMI Kebumen dan dilanjutkan lomba-lomba olahraga tradisional.
#ProkopimKebumen #HUTSMANDAKebumen