Upacara Bendera Tanggal 17 Bulan September 2023
Upacara Bendera Tanggal 17 Bulan September 2023
KEBUMEN - Wakil Bupati Ristawati Purwaningsih menjadi pembina upacara bendera tanggal 17 bulan September 2023 di Halaman Setda Kabupaten Kebumen, Senin (18/09/2023).
Wabup dalam amanatnya membacakan sambutan Bupati menyampaikan Pemerintah Kabupaten Kebumen telah melakukan beragam upaya ke dalam sejumlah program yang memiliki cita-cita meningkatkan keadilan sosial dengan mengentaskan kemiskinan, membangun kemandirian masyarakat prasejahtera, serta mendorong kesejahteraan dan keadilan bagi penyandang disabilitas dan lansia melalui beragam bantuan, baik bantuan dari Pemerintah Pusat maupun Pemerintah Provinsi Jawa Tengah dan juga Pemerintah Kabupaten Kebumen. Data penerima bantuan juga dimutakhirkan secara berkala, dengan tujuan pemerataan kesejahteraan sehingga arah bantuan menjadi tepat sasaran dan kesejahteraan masyarakat tetap terjamin.
Melalui Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Kebumen, perlahan dan pasti Kabupaten Kebumen meraih cita-cita Kebumen Sejahtera. Pada tahun 2023 ini, sejumlah bantuan telah diberikan sebagai wujud komitmen Pemerintah Kabupaten Kebumen. Kabupaten Kebumen mendapatkan alokasi 2 (dua) pembentukan Kampung Siaga Bencana dan 4 (empat) Lumbung Sosial dari kementerian Sosial. APBD Kabupaten Kebumen juga telah memberikan Bantuan Sosial Permakanan untuk rumah tangga miskin, lanjut usia terlantar, gelandangan pengemis, anak terlantar berupa paket sembako sejumlah 231 orang per penerima manfaat, dan pemberian sandang sejumlah 231 orang per penerima manfaat.
APBD Kabupaten Kebumen juga telah memberikan Bantuan Sosial Permakanan untuk rumah tangga miskin, lanjut usia terlantar, gelandangan pengemis, anak terlantar berupa paket sembako sejumlah 231 orang per penerima manfaat, dan pemberian sandang sejumlah 231 orang per penerima manfaat. Selain itu, Pemerintah Kabupaten Kebumen juga memiliki program Bantuan Langsung Tunai Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (BLT DBHCHT) yang merupakan terobosan dalam membantu masyarakat kurang mampu dan terdampak inflasi.
Tahun ini, penyaluran bantuan tersebut telah dilaksanakan dalam dua tahap. Tahap pertama kepada 1531 penerima dan tahap kedua 1261 penerima. Melalui kesempatan ini, Bupati menyampaikan bahwa dalam rangka peningkatan layanan sosial, Pusat Kesejahteraan Sosial Rumah Harapan telah mengembangkan layanan berbasis digital yaitu layanan SIRAMAH pada aplikasi DESA ONLINE yang telah diluncurkan pada Agustus 2023 lalu. Tujuan dari pengembangan layanan sosial SIRAMAH ini untuk mendekatkan layanan pengusulan KIS APBD sehingga lebih efektif dan efisien. Kita terus bekerja keras mewujudkan kesetaraan dan keadilan gender melalui berbagai kebijakan-kebijakan yang mendukung pengarustamaan gender, seperti perencanaan responsif gender dan anggaran yang responsif gender. Termasuk juga di dalamnya pembentukan Unit Pelaksana Teknis Daerah Perlindungan Perempuan dan Anak Tingkat Kabupaten. Upaya dan kerja keras pemerintah dalam mendukung pengarustamaan gender perlu ditingkatkan agar ke depan Kebumen bisa meraih penghargaan Anugrah Parahita Ekapraya untuk tingkat paling tinggi, yakni Mentor.
Lebih lanjut, Bupati menyampaikan terkait pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa yang telah dilaksanakan pada 12 September 2023 dari 49 desa di 22 kecamatan yang melaksanakan Pilkades, kehadiran pemilih mencapai 90.757 orang atau sekitar 74%. Meski sempat terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, tetapi Bupati mengapresiasi dengan kesigapan seluruh panitia dan petugas berwenang yang langsung menjaga kondusifitas lingkungan agar tidak melebar ke mana-mana.
Diakhir sambutannya Bupati menegaskan terkait rotasi jabatan yang sering dilakukan dengan cepat telah dilaksanakan sesuai aturan yang berlaku dan telah melalui penilaian oleh tim Baperjakat, tanpa menggunakan uang. Pengisian jabatan dilaksanakan dengan transparan dan terbuka bagi semua PNS yang memenuhi kriteria serta kompetensi. Untuk itu, Bupati meminta jika ada isu pengisian jabatan dengan uang maka PNS harus dapat meluruskan.
#ProkopimKebumen #UpacaraTanggal17