Rakor Lintas Sektor Menghadapi Arus Mudik 2023 secara Nasional
Rakor Lintas Sektor Menghadapi Arus Mudik 2023 secara Nasional
Hadir mengikuti Rakor Lintas Sektor Menghadapi Arus Mudik 2023 di gedung Tri Brata Polres Kebumen, Kamis (6/4/2023). Rakor diselenggarakan secara online dari Gedung Rupatama Mabes Polri di Jakarta.
Hadir pada rakor tersebut, Forkompinda , Bupati dan Wakil Bupati Kebumen, Dandim 0709, Kapolres, Ketua PN dan Kejari, Asisten III Sekda dan pimpinan OPD Dinas PMD Perkimhub, Dinkes dan Dinas terkait lainnya.
Rakor di buka oleh Menko PMK Prof. Dr. Muhajir Effendi dilanjutkan paparan Kapolri dan Menteri Perdagangan.
Menurut Mendag, meskipun sudah mulai ada kenaikan harga beberapa jenis komoditi, namun masih dalam keadaan terkendali termasuk jumlah stoknya.
Paparan dilanjutkan Menteri Perhubungan dan Menteri Kesehatan.
Situasi Covid-19 menurut Menkes, secara umum sudah terkendali normal. Namun di beberapa negara ditengarai muncul varian baru XBB.
Untuk itu, pencegahan melalui kelengkapan Vaksinasi dan pencegahan kerumunan masih tetap diperlukan.
Rakor dilanjutkan paparan Mendagri, Tito Karnavian. Dalam paparannya, Mendagri meminta perhatiannya pada semua fihak. Momen mudik lebaran itu ada 6 masalah yang erat bisa timbul, sejak dampak persampahan hingga potensi bencana, baik bencana alam maupun non alam.
Paparan berikutnya dari Mentri PUPR dan Panglima TNI. Dalam kegiatan pengamanan, TNI akan brrtugas membantu tugas Polri dan sektor lain.
Rakor dilanjutkan paparan Kemenag, Pariwisata, BNPB, Badan Pangan Nasional dan Kepala BMKG.
Menurut Kepala BMKG, prediksi cuaca dan tinggi gelombang laut pada saat lebaran, terutama di selatan Jawa berpotensi tinggi. Sehingga sangat perlu untuk diwaspadai.
Dari paparan Direktur Infrastruktur dan logistik PERTAMINA, selama ramadhan dan idul fitri fihaknya telah menyiapkan rumah singgah di beberapa tempat. Rumah singgah ini dapat dimanfaatkan untuk tempat istirahat dan pemeriksaan kesehatan bagi pemudik.
Sebagai bagian akhir Rakor, Menko PMK menegaskan terimakasih atas kesiapan kementerian dan lembaga dalam menghadapi Ramadhan dan mudik lebaran tahun ini.
#prokopimkebumen